Selasa, 08 Maret 2016

9 CARA MENGOBATI SAKIT MAAG AGAR TIDAK KAMBUH LAGI

Maag merupakan salah satu penyakit yang terjadi pada lambung yang menyebabkan rasa mual, dan rasa nyeri pada ulu hati. Penyakit maag bisa menimpa siapa saja, tanpa memandang usia dan jenis kelamin. Sakit maag biasanya disebabkan oleh hal- hal berikut ini :
1. Pola makan yang tidak teratur
2. Pola hidup yang kurang sehat
3. Stress
4. Sering begadang / kurang istirahat
5. Sering mengkonsumsi makanan yang terlalu pedas dan asam
6. Sering Minum alkohol
7. Merokok

Gejala Sakit Maag adalah sebagai berikut :
1. Rasa nyeri dan perih pada ulu hati.
2. Perut terasa kembung
3. Mual dan muntah
4. Sering bersendawa
5. Penurunan nafsu makan
6. Kepala terasa pusing
7. Keringat dingin
8. Wajah akan terlihat pucat

Jika anda adalah seorang penderita maag, dan merasa bingung bagaimana caranya agar sakit itu tidak kambuh lagi, maka cara-cara di bawah ini dapat mengatasinya dengan mudah.

13 Cara Mengobati Sakit Maag Dan Asam Lambung Dengan Cepat Agar Tidak Kambuh Lagi

1. Cara mengobati sakit maag dengan daun salam

Selain penyedap masakan, daun salam juga juga terkenal sebagai obat maag tradisional. Caranya cukup mudah : Ambillah 15-20 lembar daun salam, setelah itu rebus sampai mendidih, boleh ditambahkan gula batu untuk memberikan rasa pada ramuan. Minumlah setiap hari sampai sakit maag anda hilang.

2. Cara mengobati sakit maag dengan temulawak

Bahan alami yang kedua adalah temulawak, ya temulawak memang sudah dipercaya dapat mengobati berbagai jenis penyakit, termasuk untuk mengobati sakit maag.
Caranya cukup mudah yaitu dengan mengiris-iris 1 rimpang temulawak, lalu diangin-anginkan. Setelah itu rebus menggunakan 5-7 gelas air sampai mendidih, lalu saring dan dinginkan. Kemudian minumlah ramuan tersebut 1 kali sehari.

3. Cara mengobati sakit maag dengan pisang raja

Semua jenis pisang memang banyak kandungan gizinya, namun hanya pisang raja yang kaya akan pektin (suatu zat yang mampu melindungi selaput lendir yang ada dalam lambung). Jika anda ingin memanfaatkannya sebagai obat sakit maag, anda cukup mengkonsumsi pisang tersebut setiap hari atau sampai rasa sakit hilang.

4. Cara mengobati sakit maag dengan kedelai

Kacang kedelai memang enak buat dijadikan cemilan dan bila dibuat susu. Namun kedelai juga merupakan salah satu obat tradisional yang sangat ampuh untuk menghilangkan sakit maag. Caranya cukuplah mudah, siapkan 1/2 kg biji kedelai yang telah disanggrai, lalu tumbuklah sampai halus. Setelah benar-benar halus tambahkan air panas kedalam bubuk kedelai tersebut. Kemudian minumlah 3x Sehari.

5. Cara mengobati sakit maag dengan bawang putih

Bawang putih memang memiliki aroma yang kurang sedap. Namun bawang putih merupakan bumbu masak yang mampu membuat masakan semakin enak. Selain itu ternyata bawang putih juga bisa mengobati sakit maag secara alami.

6. Cara mengobati sakit maag dengan biji pepaya

Biji pepaya memang sangat ampuh mengobati sakit maag. Caranya :
Ambil biji pepaya secukupnya dan jemur hingga kering. Setelah itu tumbuk sampai halus, seduh dan minumlah secara teratur.

7. Cara mengobati sakit maag dengan air hangat

Mungkin banyak orang yang belum mengetahui bahwa air hangat sangat ampuh menghilangkan sakit maag. Jadi jika gejala sakit maag anda sudah mulai muncul, ambillah segelas air hangat lalu minumlah. Lakukan cara ini hingga rasa nyeri dan sakit maag anda benar-benar hilang.

8. Cara mengobati sakit maag dengan kunyit

Kunyit memang sudah sangat dipercaya sebagai obat tradisional untuk berbagai jenis penyakit, termasuk menghilangkan sakit maag dan asam lambung. Caranya : ambillah 2 batang kunyit, lalu cuci sampai bersih. Setelah itu parut dan beri sedikit air. Lalu peraslah airnya dan masukkan kedalam gelaa. Minum 2 x sehari, pagi dan sore hari, kalau bisa minumlah sebelum makan.

9. Cara mengobati sakit maag dengan daun jambu biji


Cara memanfaatkan jambu biji untuk mengobati sakit maag sangatlah mudah, cukup siapkan 9 lembar daun jambu biji, rebus dengan 1,5 liter air sampai mendidih. Setelah itu saring dan minumlah 3x sehari.

Itulah cara-cara alami dalam mengobati penyakit maag, yang dapat anda coba dan terapkan di rumah, karena bahan alami yang kami berikan tersebut adalah bahan-bahan yang mudah di dapat dan tentunya banyak terdapat di sekitar kita.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.